You are now being logged in using your Facebook credentials

Gerobak Angkringan Menjadi Indah Ditangan Harsono Sapuan


RRI-Jogja News/L-09, Lewat tangan trampil Harsono Sapuan, gerobak Angkringan itu menjadi indah dan menawan hati. Suatu hasil kreativitas Harsono Sapuan, pelukis Jogja kelahiran Gresik pada tanggal 17 Mei 1967, yang kini dipamerkan di Ruang Pamer Hotel Duta Wisata 1 di Jl. Urip Sumoharjo No. 73 Yogyakarta, atau tepatnya di seberang jalan Duta Foto.

Bagi Harsono, Angkringan identik dengan rakyat jelata sehingga dia memberi tema pamerannya dengan “Rekiblik Bagong”. Kepada RRI-Jogja, Harsono Sapuan mengemukakan ide kreasinya mempercantik Gerobak Angkringan dengan lukisan para Punokawan, tokoh-tokoh pewayangan bernama Semar, Gareng, Petruk dan Bagong.

Hal itu dia lakukan sebagai sebuah ide dengan harapan kreasinya juga diikuti oleh pelukis-pelukis muda untuk melukis Gerobak Angkringan yang jumlahnya ribuan di hampir setiap pelosok kampung maupun diperkotaan.

Oleh Harsono Sapuan, asesori perlengkapan Gerobak Angkringan seperti, Ceret dan Kaleng Kerupuk pun dia lukis dengan motif punokawan. Harapannya, jika seluruh gerobak angkringan yang ada tampil cantik dengan warna-warni lukisan yang beraneka ragam sesuai selera pelukisnya, tentu semakin menarik siapapun yang melihatnya dan memperindah pemandangan di tepi jalan.

Kehadiran Gerobak Angkringan yang membuat senang bagi siapapun yang melihatnya, di lobby Hotel Duta Wisata 1 Yogyakarta tersebut berlangsung hingga tanggal 23 Maret 2013.

 

Dengarkan Podcast Berita :

Audio clip: Adobe Flash Player (version 9 or above) is required to play this audio clip. Download the latest version here. You also need to have JavaScript enabled in your browser.

Share selected track on FacebookShare selected track on TwitterShare selected track on Google PlusShare selected track on LinkedIn

Login

Login With Facebook

info.anda

Politik

Jangan Terjebak Popularitas RRI-Jogja News/L-12, Memilih pemimpin berkualitas dalam Pemilu 2014, tidak harus berdasarkan ukuran popularitas dan elektabilitas yang tinggi. Hal tersebut diungkapkan Pengamat Politik, Irman Putra Sidin, dalam seminar nasional peran partisipasi pemilih pemula di Yogyakarta, beberapa waktu…

Seni dan Budaya

Kereta-Kereta Pusaka Kraton Yogyakarta RRI-Jogja News/L-09, Salah satu ciri khas dari pernikahan Kraton Yogya adalah adanya iring-iringan kereta kuda yang akan membawa rombongan pengantin dari Kraton menuju Kepatihan untuk resepsi. Iring-iringan kereta kuda menjadi salah satu ciri khas upacara pernikahan Kraton Yogya. Acara itu…

Hukum

Pemuda Kecewa Koruptor RRI-Jogja News/L-03, Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa UGM, Yanuar Riski menyatakan kekecewaannya terhadap para koruptor, terlebih pemimpin yang korupsi seperti di Mahkamah Konsitusi. Dengan nada prihatin, ia berpendapat saatnya generasi muda memimpin bangsa, karena diyakini banyak pemuda…

Teknologi

Krisis Energi RRI-Jogja News/P-02, Dewan Energi Nasional (DEN) RI mendesak Pemerintah untuk mendorong pemanfaatan Bahan Bakar Gas dan Batubara untuk menggantikan BBM. Pasalnya cadangan minyak yang terus menurun dan ditambah kondisi saat ini Indonesia telah menjadi negara net importir minyak sejak tahun…