Local President JCI Cabang Jogja 2012 Terpilih

Jumat, 30 September 2011 13:54 Antok Wesman Dilihat: 416 Kali

RRI-Jogja News, Coach Wulan, secara aklamasi terpilih sebagai Local President Junior Chamber International -LPJCI Chapter Yogyakarta Periode 2012 pada konvensi ke-17 JCI Cabang Yogyakarta, Jum'at (30/9) di Hotel Sheraton Yogyakarta. Konvensi dihadiri GKR Pembayun, National President JCI Indonesia 2011 Harry Warganegara Harun, Kepala Dinas Pariwisata Prop DIY Tazbir, Ketua PHRI DIY Istijab, serta para Senator, Senior dan seluruh anggota JCI Yogyakarta.

"Saya berupaya memberikan peluang kepada masyarakat muda untuk membuat perubahan positif pada komunitas dan pada diri mereka sendiri melalui tema Change and Learning yang saya usung" ungkap Wulan kepada RRI Jogja, usai pelantikan dirinya selaku President JCI Yogyakarta Tahun 2012 menggantikan posisi JC Lioni Ellis Handoyo, selaku LPJCI Chapter Jogja 2011. "Insya Allah, saya akan merekrut anggota baru sehingga jumlahnya menjadi 200 orang dari 50 anggota yang terdaftar saat ini" imbuhnya.

JCI yang berdiri di Mexico City pada 11 Desember 1944, merupakan suatu federasi para profesional dan pengusaha muda sedunia yang berumur antara 18 hingga 40 tahun dengan misi turut menyumbang kemajuan komunitas global dengan memberikan kesempatan kepada orang-orang muda membangun keahlian kepemimpinan, tanggungjawab sosial, kewirausahaan dan kesetiakawanan untuk membuat perubahan yang positif. Kini JCI beranggotakan 6 ribu cabang di 100 negara.

Dengan pesatnya pertumbuhan dunia entrepreneur akhir-akhir ini, Ketua Umum KADIN DIY Nur Achmad Affandi, mantan LP JCI Yogyakarta 1996 yang juga mantan anggota DPRD Kota Yogyakarta di tahun 1999, mengharapkan, "Keberadaan JCI perlu diketahui oleh para entrepreneur muda di Yogyakarta agar mereka memasuki suatu jaringan internasional yang secara rutin menggelar pertemuan secara berjenjang mulai dari tingkat nasional, regional hingga tingkat dunia".

Terakhir Diperbaharui pada Jumat, 30 September 2011 15:14
You are here:   HomeBeritaNasionalEkonomiLocal President JCI Cabang Jogja 2012 Terpilih

Seksi Berita

Share/Save/Bookmark