Film Nasional "Cahaya Kecil" Layak Menjadi Tuntunan Keluarga
- Wednesday, Oct 23 2013
- Written by Antok Wesman
- Hits: 102
RRI-Jogja News/L-09, Gilang Krisna terpaksa tidak melanjutkan kuliahnya di Amerika. Ayahnya penyanyi terkenal bernama Arya Krisna masuk penjara karena kasus Narkoba. Gilang merasa kehilangan semuanya. Iapun marah. Marah kepada keadaan. Marah kepada dunia. Marah pada ayah yang dulu begitu dia cintai dan kagumi.
Abram mantan Manager Arya mengajak Gilang terjun ke dunia musik. Memanfaatkan moment kesedihannya, menjualnya, mendramatisasinya, dan berhasil. Gilang yang kemudian hanya memakai nama Gilang saja, tanpa embel-embel Krisna dibelakangnya.
Sukses menjadi penyanyi, ia juga memacari Saskia, seorang model cantik, hingga Arya Krisna keluar dari penjara. Gilang tidak mau menerima kembali ayahnya. Namun hubungan anak-beranak ini menjadi sorotan pers dan sikap Gilang yang menolak ayah nyaris menjatuhkan namanya.
Gilang pun berbalik di depan publik. Iapun menjadi anak yang baik. Menerima sang ayah yang sudah bersalah. Memaafkan dan menjalin hubungan mesra kembali dengan sang ayah. Hanya di depan publik. Di balik itu semua, dia tetaplah Gilang yang belum bisa memaafkan ayahnya.
Gilang mengikuti permainan ini hanya demi popularitas. Arya mengikuti permainan Gilang hanya demi bersama anaknya. Namun jauh didalam hatinya, Gilang tak suka melakukan ini semua. Bagaimanapun ia masih dan selalu mencintai lelaki yang sudah mengajarnya bernyanyi dan bermain gitar itu.
Dan sebuah lagu sederhana berjudul “Cahaya Kecil” mempertemukan kembali cinta antara ayah dan anak itu.
Demikian synopsis Film “Cahaya Kecil” arahan sutradara Benni Setiawan, yang menggandeng aktor-aktris kawakan, seperti Andi Rif, Putra Sihombing dan Verdi Solaiman, serta Ferry Salim, Happy Salma, Taskya Namya, Doddi Katamsi, Anda Perdana, Reza Achman, dan Martina Tesela.
Saat ditemui RRI dalam acara NonBar di Studio 21 Amplaz Yogyakarta, bersama pendengar Radio Unisi FM Jogja, Ferry Salim mengungkapkan bahwa kini semakin banyak film nasional berkualitas diproduksi dan penayangannyapun mendapat respon bagus dari masyarakat.
“Untuk film Cahaya Kecil yang aku main didalamnya, memang layak untuk tontonan keluarga karena banyak yang bisa dipetik sebagai tuntunan didalam ceritanya”, ungkapnya.
Ada lima lagu soundtrack film yang dikemas dalam album “Cahaya Kecil” masing-masing berjudul, “Selamatkan Aku”, “Berdua”, “Cahaya Kecil”, “Rindu” dan “Jalan Yang Lain”.
Dengarkan Podcast Berita :
Audio clip: Adobe Flash Player (version 9 or above) is required to play this audio clip. Download the latest version here. You also need to have JavaScript enabled in your browser.