Gunung Kidul Jadi Pusat Pengembangan Camelina Sativa
- Thursday, May 30 2013
- Written by Munarsih Sahana
- Hits: 109
RRI-Jogja News/L-10, Salah satu kelompok tani di desa Menggoran kecamatan Playen menyediakan lahan 20 hektar untuk budidaya tanaman Camelina Sativa yang akan diproses untuk pembuatan bahan bakar minyak atau energy terbarukan.
Pengembangan tersebut dilaksanakan atas kerjasama Dinas Kehutanan Propinsi DIY, Pusat Litbang Pengembangan Hutan Tanaman Kementerian Kehutanan dan perusahaan multi nasional agro industry Waterland. Sudjono, 43 tahun wakil dari kelompok tani tersebut sudah pecan ini mulai melakukan penanaman.
ADI SASONO dari Investasi Waterland menyebutkan, tanaman Camelina Sativa yang ditanam di Gunungkidul merupakan generasi ketiga. Tanaman asli dari Eropa yang telah direkayasa secara genetic dan kini sesuai ditanam di lahan kering.
Selain sebagai pusat budidaya tanaman Camelina Sativa, di Gunungkidul juga akan didirikan 2 pabrik, masing-masing untuk menghasilkan bahan kabar minyak, dan pakan ternak. Direktur keuangan Waterland ANIL MACHANDRA mengatakan, produk yang dihasilkan prioritas untuk memenuhi pasar di Indonesia. Yang paling penting, pasar di Indonesia terpenuhi, baru sisanya untuk pasar internasional karena kami punya pasar di seluruh dunia, kata Anil Machandra dari Waterland.
Dengarkan Podcast Berita :
Audio clip: Adobe Flash Player (version 9 or above) is required to play this audio clip. Download the latest version here. You also need to have JavaScript enabled in your browser.