12 Warga Terserang Tomcat
- Wednesday, Mar 21 2012
- Written by Limanto A
- Hits: 379
Sumber foto : maskurblog.wordpress.com
RRI-Jogja News, Sudah ada 12 warga di RT 48 RW 07 Umbulharjo terserang penyakit kulit dengan luka melepuh seperti herpes dan ditengarai akibat gigitan Serangga Tomcat.
12 jiwa dari 9 Kelapa Keluarga tersebut rumahnya persis disamping persawahan. Reporter RRI juga sempat melihat serangga dengan ukuran sekitar 0 koma 75 centimeter dengan diameter kurang dari satu mili meter berwarna merah kecoklatan lurik hitam banyak terdapat di persawahan tersebut.
MARSIATI yang semua keluarganya terdiri dari suami istri dan 2 anaknya terserang penyakit kulit mengatakan sudah sejak satu minggu penyakit itu menyerang warga.
Pihaknya telah berupaya untuk melakukan pengobatan ke dokter namun hingga saat ini belum sembuh meskipun diakuinya sudah berkurang.
Sementara itu Tokoh Masyarakat RW 07 Umbulharjo SADIMIN yang juga Calon RW terpilih mengatakan dirinya juga terserang penyakit dari hewan itu di bagian badan dan hanya diobati salep serta bedak salicil.
Merebaknya serangan penyakit yang ditengarai berasal dari serangga Tomcat itu mengakibatkan warga masyarakat lebih waspada apalagi hampir setiap 3 bulan sekali penyakit tersebut menyerang warga.
Audio clip: Adobe Flash Player (version 9 or above) is required to play this audio clip. Download the latest version here. You also need to have JavaScript enabled in your browser.