You are now being logged in using your Facebook credentials

Aksi Longmarch Perempuan

RRI-Jogja News/L-13, Ratusan perempuan dari berbagai Daerah di DIY berbagai lapisan umur tua muda mengikuti longmarch dari Jalan Abubakar Ali sepanjang Malioboro menuju titik nol Yogyakarta.

"Aksi longmarch ini tidak hanya diikuti oleh aktivis perempuan, namun juga diikuti oleh perempuan dari berbagai komunitas di DIY, komunitas petani, pedagang pasar, pekerja rumah tangga dan juga ibu rumah tangga," kata salah satu peserta aksi, Sri Roviana.

Aksi ini untuk menunjukkan kepada masyarakat, perempuan yang merupakan 50 % penduduk Indonesia, juga berhak dan layak menduduki jabatan penting baik itu eksekutif
maupun legislatif. Aksi ini juga mengajak perempuan untuk memilih Caleg perempuan agar kuota 30 % di parlemen terpenuhi.

"Koalisi Perempuan Indonesia tidak hanya mendukung perempuan menjadi Caleg, namun juga membuat kontrak politik Caleg perempuan. Mengawal perjalanan ketika menjadi Caleg, agar benar-benar menyuarakan suara perempuan," tambahnya.

Dengarkan Podcast Berita :

Audio clip: Adobe Flash Player (version 9 or above) is required to play this audio clip. Download the latest version here. You also need to have JavaScript enabled in your browser.

Share selected track on FacebookShare selected track on TwitterShare selected track on Google PlusShare selected track on LinkedIn

Login

Login With Facebook

info.anda