Inflasi Yogyakarta September 0,19 Persen
- Monday, Oct 01 2012
- Written by Munarsih Sahana
- Hits: 2
RRI-Jogja News/L-10, Inflasi kota Yogyakarta bulan September 2012 sebesar 0,19 persen. Laju inflasi tahun kalender 2012, September 2012 terhadap Desember 2011 sebesar 3,03 persen, sedangkan laju inflasi year on year, September 2012 terhadap September 2011, sebesar 3,91 persen.
Inflasi bulan September sebesar 0,19 dipicu oleh kenaikan harga bahan makanan termasuk jeruk, juice buah, wortel, pisang dan kacang panjang, dan daging sapi. Kenaikan harga juga terjadi pada emas perhiasan, upah tukang bukan mandor, dan sewa rumah.
Kepala Statistik Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta WIEN KUSDIATMONO mengetakan, sejumlah komoditas mengalami turun harga yaitu cabe merah, gula pasir, bayam, ketimu, kangkung, daging ayam ras, dan angkutan antar kota.
DJOKO RAHARTO dari Bank Indonesia cabang Yogyakarta menilai wajar untuk tingkat Inflasi kota Yogyakarta sebesar 0,19 persen. Kenaikan upah tukang akibat meningkatnya bisnis property di Yogyakarta yang menurut DJOKO RAHARTO justru memberikan lapangan pakerjaan. Munarsih Sahana, RRI, melaporkan.
Dengarkan Podcast Berita :
Audio clip: Adobe Flash Player (version 9 or above) is required to play this audio clip. Download the latest version here. You also need to have JavaScript enabled in your browser.