Bagi sebagian besar pasangan muda yang baru menikah terutama kaum perempuan, memiliki keturunan lebih cepat tentu menjadi suatu anugerah tersendiri yang membahagiakan keluarga besar, bukan? Akan tetapi, hal ini terkadang tidak selalu dialami oleh sebagian perempuan dengan tingkat kesuburan yang berbeda. Sehingga, seseorang perlu alat tes kesuburan bernama ovutest strip.
Bagaimana cara kerja ovutest strip?
Sebelum Anda menyimak lebih detail mengenai cara pakai ovutest strip, ada baiknya untuk mengetahui terlebih dahulu mengenai cara kerja ala tes kesuburan masa ovulasi perempuan yang satu ini. Dalam praktiknya, penggunaan alat tes kesuburan ini dapat digunakan jika seorang perempuan dikatakan telah memasuki yang namanya masa subur (kondisi sistem organ reproduksi telah berfungsi dengan baik). Sehingga, hal ini akan memudahkan seorang perempuan dalam mendapatkan keturunan.
Nah, di zaman serba canggih seperti sekarang ini sudah banyak muncul berbagai cara dalam mengetahui tingkat kesuburan perempuan. Salah satunya yakni dengan menggunakan alat ovutest strip yang banyak dijual di apotek atau toko online tertentu. Dengan sistem kerja mendeteksi luteinizing hormone (LH) pada darah dan urine, maka tingkat kesuburan perempuan dapat terdeteksi dengan mudah.
Sebagai informasi penting yang perlu Anda ketahui bahwa kadar LH ini biasanya dapat meningkat pada darah maupn urine di kisaran waktu 20 sampai 48 jam sebelum ovulasi. Jika LH dikatakan semakin tinggi kadarnya, maka hasil tes kesuburan perempuan dikatakan semakin baik.
Cara menggunakan ovutest strip dengan hasil akurat
Jika Anda berniat untuk menguji tes kesuburan diri sendiri tanpa cara yang sulit, tidak ada salahnya membeli alat tes kesuburan bernama ovutest strip di apotek maupun di situs jual beli online tertentu dengan harga yang terjangkau. Sebelum menggunakannya, ada baiknya Anda memakai ala tes kesuburan tersebut sehari sebelum menstruasi atau masa ovulasi agar hasil yang didapatkan lebih akurat.
Berikut ini ada beberapa cara menggunakan ovutest strip dengan mudah dan cepat dengan hasil akurat :
- Ada baiknya Anda menggunakan urine di kisaran waktu antara jam 10 pagi sampai 8 malam.
- Sebelum melakukan tes kesuburan, Anda diharuskan untuk mengurangi asupan minum air putih sekitar 2 jam sebelumnya.
- Jika sudah, Anda bisa menempatkan sampel uri di wadah yang steril dan bersih untuk melakukan pengetesan. Ingat, Anda jangan menggunakan uris saat pagi hari lantaran kadar hormon LH terbilang cukup rendah.
- Setelah itu, Anda pegang ovutest strip berwarna biru dan kemudian celupkan ke dalam urin sampai batas garis maksimal.
- Kemudian, Anda tunggu selama kurang lebih 5 detik dan angkat tes kesuburan tersebut.
- Selanjutnya, Anda letakkan ovutes strip pada bidang datar dan kering sembari tunggu hingga beberapa saat. Amati juga perubahan warna yang terjadi pada alat tes tersebut.
- Jika perubahan telah muncul, Anda bisa langsung membaca hasil tes maksimal 5 – 10 menit untuk mendapatkan hasil yang akurat.